
Pengumuman Daftar Calon Sementara Anggota DPRD Kota Baubau dalam Pemilu 2024
KPU Kota Baubau menetapkan Dafta Calon Sementara Calon (DCS) Anggota DPRD Kota Baubau dalam Pemilu Tahun 2024. Penetapan DCS tersebut sebagaiman dalam Pengumuman Nomor 663/PL.01.5-Pu/7472/2/2023 tentang Daftar Calon Sementara Anggota DPRD Kota Baubau dalam Pemilihan Umum Tahun 2024.
Terhadap DCS tersebut, masyarakat dapat menyampaikan masukan dan tanggapan mulai dari tanggal 19 s/d 28 Agustus 2023.
Masukan dan tanggapan masyarakat disertai bukti identitas diri dan bukti yang relevan kepada KPU Kota Baubau, melalui:
- Website info pemilu KPU https://infopemilu.kpu.go.id
- Kantor KPU Kota Baubau dengan alamat: Jl. Sultan Dayanu Ikhsanuddin No. 51 Baubau
- Email: tekniskpubaubau@gmail.com
Bagikan:
Telah dilihat 1,013 kali